Info seputar pendidikan dan NUPTK terbaru
NUPTK.netNUPTKINFOTUTORIALAPLIKASIDOKUMEN
INFO - BEASISWA

Alur Pendaftaran PMDK Politeknik Negeri se-Indonesia Secara Online

03-2015 21:49

Pada tahun 2014, Forum Direktur Politeknik Negeri se-Indonesia (FDPNI) menetapkan pola Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB) jalur Penelusuran Minat dan Kemampuan Politeknik Negeri (PMDK-PN). Pola tersebut dilakukan oleh 38 Politeknik Negeri secara online dengan berdasarkan pada UU No. 12 Tahun 2012, PP No. 66 dan PP No. 34 Tahun 2010.

Pada tahun 2015 ini, penyebaran dan request undangan dilakukan mulai tanggal 9 Februari sampai 1 April 2015. Bagi sekolah yang belum mendapatkan undangan, bisa melakukan pendaftaran sendiri disini. Setelah email yang berisi username dan password diterima oleh sekolah, admin atau operator harus melakukan langkah-langkah sebagai berikut dengan batas waktu sampai tanggal 16 April 2015.

  • Login melalui situs pmdk politeknik
  • Melengkapi data sekolah
  • Memasukkan data rekomendasi siswa
  • Memasukkan data prestasi ekstra siswa

Setelah sistem melakukan generate username dan password siswa, sekolah mendistribusikan username dan password ke siswa. Berikut langkah-langkah yang harus dilakukan siswa setelah menerima username dan password dengan batasan waktu sampai 17 april 2015.

  • Melengkapi data Diri
  • Memasukkan data Rapor
  • Meng-klaim data Prestasi Ekstra
  • Melengkapi data Keluarga
  • Meng-upload Lampiran (scan foto diri, scan surat rekomendasi keterangan prestasi ekstra)
  • Memilih Politeknik
  • Finalisasi & Konfirmasi Peserta Bidik Misi/Bukan? (Jika siswa ingin mengikuti jalur bidikmisi, bisa mendaftar di bidikmisi dikti)
  • Mencetak Bukti Pendaftaran dan Form pernyataan keabsahan data

Proses selanjutnya, siswa atau sekolah menyerahkan berkas PMDK maksimal 1 minggu setelah pendaftaran sekolah. Batas akhir penyerahan berkas sampai tanggal 17 April 2015 Cap POS.

sumber : politeknik.or.id
Kategori : info beasiswa