INFO - KEPEGAWAIAN
Cara Mendaftar Aplikasi Sistem Verifikasi dan Validasi Individu GTK
04-2017 18:22
Tim GTK PDSPK Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan telah meluncurkan aplikasi baru berbasis web dengan nama Sistem Verifikasi dan Validasi Atribut GTK. Dengan adanya aplikasi ini, diharapkan data dapat diperbaiki secepatnya oleh individu yang bersangkutan.
Bagaimana cara melakukan pendaftaran aplikasi ini? caranya cukup mudah. Silahkan ikuti panduan singkat berikut.
- Siapkan data yang diperlukan untuk proses pendaftaran sebagai berikut:
- Nama Lengkap
- Alamat Email
- Kata sandi yang digunakan untuk login di aplikasi ini
- Tempat Lahir
- Tanggal Lahir dalam format YYYY-MM-DD
- NUPTK
- Nama Ibu Kandung
- Nama Provinsi
- Nama Kabupaten
- Langsung menuju ke TKP disini
- Isikan data pada form isian pendaftaran yang telah disediakan. Usahakan data yang diisikan sesuai dengan data yang ada di dapodik agar proses verifikasi dilakukan secara otomatis oleh sistem.
- Upload data pendukung berupa KTP
- Buka dan pilih file KTP yang sudah discan (1).
Usahakan ukuran file yang diupload di bawah 500KB atau lebih kecil lagi. Jika nama file masih berwarna merah, maka ukuran file perlu diperkecil lagi - Klik ikon upload (2)
- KTP sudah selesai diupload. Klik tombol Tutup
Klik tombol Mendaftar
- Buka dan pilih file KTP yang sudah discan (1).
- Jika berhasil, maka akan muncul status sebagai berikut
- Cek status pendaftaran jika data telah terekam oleh sistem
- Jika akun sudah di ACC oleh sistem, akan muncul status sebagai berikut
- Lakukan Log in untuk masuk ke sistem. Jika muncul status SELAMAT DATANG... NAMA ANDA, klik status tersebut untuk masuk ke sistem.
sumber : gtkedit.data.kemdikbud.go.id
Kategori : info kepegawaian